Thursday, April 14, 2016

WAXING : Caramello Yuks !!!

CARAMELLO SUGAR!!! Pernahkah kamu mendengar ini ? Ini totally bukan nama sebuah permen atau cokelat atau ke, melainkan nama sebuah tempat waxing.
Ladies, saya termasuk tipe wanita dengan hormon testoren yang sedikit banyak. Anehnya, bulu-bulu yang tumbuh karena hormon ini tidak merata. Di daerah sekitar paha, hampir mulus tanpa bulu. Alis saya juga tidak begitu tebal. Di daerah kaki dan tangan banyak bulu hitam halus. Tak terkecuali dengan daerah 'keti' perih saya juga. Sebenarnya bulu di 'keti' saya itu tumbuhnya halus, tetapi sangat mengganggu penampilan jika menggunakan you can see. Alhasil, saya harus mencari cara agar mampu menghilangkan bulu-bulu ini dalam waktu yang lumayan lama. Pada akhirnya waxing menjadi cara terampuh bagi saya. But, why ?? Let's see some things below :
1. Mencukur?? Big NO!! its doesnt work for me. 
Bayangkan saya harus mencukur seminggu 2-3 kali.
    Dengan rutinitas seperti itu, shaver-nya kemudian mejadi tumpul (harus beli baru) dan membuat 'keti' saya lama-kelamaan menjadi coklat. Bedanya, mencukur itu prosesnya cepat dan tidak perlu seorang yang ahli seperti halnya waxing.
2. Mencabut!!!! Still Big NO!! 
Jika saya mencabut menggunakan pinset maka ini namanya 'Keti Perih' alias ketiak saya menjadi perih selama berhari-hari dan bengkak.
3. Waxing?? Of course!!! 
Waxing menjadi rutinitas wajib bagi saya untuk menghilangkan bulu di sekitar
     under arms atau ketiak. Saya sangat menyukai waxing underarms karena pengerjaannya simpel, tetapi efeknya tahan lama. Bisa 3-7 minggu kemudian. Untuk saya yang kadar testorennya tinggi, bisa mencapai 4 mingguan.Selain itu, waxing juga dinilai benar-benar ampuh dalam mencabut bulu sampai ke akarnya.
     Ingat, tidak permanen. Jika Anda ingin yang bersifat permanen, maka Anda dapat mengunjungi beberapa
     tempat recommended untuk menghilangkan bulu permanen dengan harga yang selangit.

Mengingat bahwa waxing sudah menjadi rutinitas wajib maka saya pun harus mencoba untuk menyisihkan atau memiliki anggaran khusus waxing yang disesuaikan dengan budget. Apalagi kita sebagai perempuan, makhluk yang penuh dengan perawatan ini itu, sehingga jika tidak dipikirkan pengaturan finansial, maka keuangan kita setiap bulannya pasti akan defisit (apa sih, kejauhan, hahaha). Seperti para wanita pada umumnya, tempat yang murah tetapi berkualitas akan menjadi incaran saya. Tempat waxing favorit saya yaitu Caramello Sugar Waxing Shop.
   
Tempatnya bagus, dekorasinya unik, dan terlihat apik. Pertama kali waxing di sini saya sudah menyukai tempat ini karena so clean, quiet, dan friendly pelayannya. Waxing di sini menggunakan gula putih (gula kristal) yang dilelehkan dan kemudian dioleskan ke daerah yang akan dibersihkan bulunya. Alunan musik akan menemani kita selama proses treatment dilakukan. Percaya ga percaya banyak orang yang sudah RO dan bahkan menjadi pelanggan. Saya sih tidak menyebutkan nama yah, tetapi banyak tempat waxing yang kotor dan berantakan. Selain itu karena peruntukkannya bukan hanya waxing, maka prosesnya terkadang sakit. Waxing di sini tergolong murah. SUER!!! Menurut saya murah karena finishingnya itu dengan threading yaitu pencabutan bulu-bulu yang belum terangkat strip dengan menggunakan benang. Murah karena spatulanya bersih, kain yang digunakan untuk menyeka tubuh juga selalu diganti, dan yang pastinya ada hand soap sanitizer di dalam
Walaupun waxing pada beberapa waxing shop sudah menggunakan berbagai bahan seperti burbery, strawberry, sampai cokelat, tetapi saya masih tetap mencintai sugar yang menjadi bahan alami ala Caramello.
Saya sih pernah mencoba WL Waxing di PIM 1. Tetapi saya tetap merekomendasikan Caramello. Alasannya karena temaptnya bersih, tenang, dan pengerjaannya tidak sakit. Mungkin next time saya akan mereview WL Waxing atau tempat waxing lainnya.
So, bagi kamu yang belum pernah mengunjungi Caramello, try this place. I think you will love it like i am.
Anyway, Caramello itu pertama kali buku di La Codefin, dan sekarang beroperasi di Collony 6, Kemang. High class banget lokasinya. Waxing yang High class tapi murah ??? I guess you Caramello. Soal harga silahkan telepon atau kunjungi situsnya dan kamu pasti percaya sama aku.

Alamat Caramello bagi kamu yang ingin berkunjung :
Colony 6 Kemang 
Colony 6 Lt.5, Jalan Kemang Raya No. 6A, Mampang (selesai waxing main ke rooftopnya loh, cucok) 


Baca juga : 
Cerdas Berbelanja : Diskon?? I like it so much









1 comment: